Vodcast ” GUDANG ENTEREPRENEUR ” Bersama BPTIK DIKBUD Prov. Jawa Tengah

Dipublikasikan oleh Admin pada

Rabu, 11 Januari 2023 di SMAN 1 Purwareja Klampok telah melaksanakan acara Vodcast (Video Podcast) berbagi dengan Kepala BPTIK DIKBUD Prov. Jateng Bapak Dr. SISWANTO, M.Pd dan Narasumber Kepala Sekolah Ibu Linovia Karmelita, S.Sos serta Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana dan Prasarana Bapak Drs. Ibnu Ashar sebagai Ketua Adiwiyata Sekolah. Selain itu Ade Cahya Dwi Ernawan Kelas XII MIPA 3 yang merupakan Duta Literasi juga di undang sebagai narasumber.

Vodcast di buka dengan penampilan DSV (Dharma Swara Vocalista) dengan pengarah musik oleh Dwi Markono, S.Pd

SMAN 1 Purwareja Kalmpok mengakat Judul SMAN 1 Purwareja Klampok “Gudang Enterpreneur” dengan program unggulan yaitu

  1. Literasi yaitu ONE CLASS ONE BOOK (OCOB) program ini sudah menghasilakan 30 buku karya siswa siswi SMAN 1 Purwareja Klampok pada tahun 2022
  2. Sekolah Adiwiyata, SMAN 1 Purwareja Klampok menuju sekolah Adiwiyata Nasional dan sudah memperoleh Ranking 4 UNNES Green School Ranking (UGRS) Tingkat Nasional
  3. Smansa Perjaka Eco Print, SMAN 1 Purwareja Kalmpok telah menghasilkan berbagai produk Eco Print seperti Kain, Cover Buku, dan aksesoris yang menarik.

Diakhir sesi Vodcast siswa kita yaitu Pramudana Dwi Permana dan pembimbing Bapak Sugeng Widodo, S.Pd Guru Seni Budaya menyerahkan lukisan sketsa Bapak Dr. SISWANTO, M.Pd yang dikerjakan selama Acara Vodcast berlangsung

 


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *